SYUKURAN UNIVERSITAS PUTRA INDONESIA YPTK KE-34 BERSAMA KELUARGA BESAR UPI YPTK dan ANAK YATIM

Padang, 16 Mei 2019, 

Acara berbuka bersama ini diawali dengan shalawat kepada Nabi Muhammad SAW, mengaji dan doa sebagaimana karakter dari kampus UPI YPTK setiap acara yang ada di kampus UPI selalu diawali dengan hal tersebut.

Pada kesempatan ini Rektor UPI YPTK, Prof. Sarjon Defit, S. Kom, M. Sc menyampaikan rasa syukur kepada Allah SWT, alhamdulillah kampus UPI YPTK sudah berusia 34 tahun, ini merupakan rahmat dari Allah SWT, ujar rektor. Rektor menyampaikan selamat kepada Pak Herman Nawas beserta Ibu yang telah sukses mendirikan kampus UPI YPTK dari tahun 1985 sampai dengan sekarang yang sudah genap berusia 34 tahun. Diharapkan semua civitas akademika dapat selalu mengembangkan diri demi kemajuan kampus UPI YPTK.

Selanjutnya, Ketua Yayasan Perguruan Tinggi Komputer YPTK Padang, H. Herman Nawas menyampaikan rasa syukur kepada Allah SWT. Alhamdulillah kampus UPI YPTK sudah berusia 34 tahun ini merupakan rahmat yang harus kita syukuri. Herman Nawas menyampaikan banyak rintangan yang telah kita lalui bersama-sama sehingga kampus kita bisa maju sampai saat ini, ini semuanya merupakan pertolongan dari Allah SWT.

Acara ini ditutup dengan pemberian parsel dari Yayasan kepada seluruh dosen dan karyawan serta pemberian santunan kepada semua anak Yatim yang berkesempatan hadir

Latest News

More

Upcoming Events

Facebook

Twitter