UPI “YPTK” dan Wikimedia Indonesia Jalin Kerjasama

Universitas Putra Indonesia “YPTK” Padang bersama Wikimedia Indonesia yang merupakan mitra lokal dari Wikimedia Foundation, pada tanggal 23 Oktober 2019 telah melakukan penandatangan nota kesepahaman (MoU) dan kerja sama tri dharma perguruan tinggi di gedung UPI Convention Center, penandatangan bertepatan dengan kegiatan wisuda periode I tahun 2019.

MoU ini ditandatangani oleh Rektor UPI “YPTK” Prof. Dr. Sarjon Defit, S.Kom, MSc dan Biyanto Rebin selaku Ketua Umum Wikimedia Indonesia disaksikan oleh Ketua YPTK Padang H. Herman Nawas. Kegiatan ini juga berlanjut dengan penandatangan perjanjian kerjasama antara Perpustakaan UPI “YPTK” (Andalusia Library & Knowledge Center) dengan Wikimedia Indonesia, kerjasama ini nantinya berupa program pelatihan dan seminar yang nantinya bertujuan untuk menyebarkan pengetahuan secara bebas terutama di bidang pendidikan, perpustakaan dan informasi.

Wisuda

Wikimedia memiliki banyak produk yang banyak diakses dan disunting secara bebas, salah satu produk yang paling popular adalah Wikipedia yang merupakan ensiklopedia daring yang membantu masyarakat untuk mengetahui akan berbagai hal. Oleh sebab itu, menurut Biyanto Rebin perlu adanya pelatihan bagi mahasiswa bahkan dosen dan karyawan terutama pustakawan di UPI "YPTK" untuk mengetahui cara membuat atau menyunting artikel Wikipedia agar diterima. Selain Wikipedia, adapun nantinya Wikimedia akan memperkenalkan produk lainnya berupa Wikidata.

Wisuda

Kepala Perpustakaan UPI "YPTK" berharap dengan adanya pelatihan ini, Wikimedia melalui produk Wikipedia dan Wikidata dapat menyajikan banyak informasi tentang UPI "YPTK", terutama informasi terbaru.

Latest News

More

Upcoming Events

Facebook

Twitter